Inilah 5 Bangunan Pra sejarah yang Masih Jadi Misteri [full foto]

Inilah 5 Bangunan Pra sejarah yang Masih Jadi Misteri [full foto]

Palinganeh.com – Dunia memang penuh misteri yang tak semuanya terpecahkan oleh akal manusia, berikut ini lima bangunan kuno yang belum terkuak oleh akal manusia baik secara logika maupun secara ilmiah, ada apa dan bagaimana sejarah dari bangunan ini, mengapa ini terjadi berikut ini lima banunan yang di maksud:
Inilah 5 Bangunan Pra sejarah yang Masih Jadi Misteri [full foto]


1. Men-an-Tol
Men-an-Tol adalah beberapa formasi batuan yang disusun berdiri tegak yang salah
satu di antaranya berupa batu dengan lobang di tengahnya. Men-an-Tol yang terletak di Cornwall, Inggris ini diperkirakan adalah simbol pemujaan terhadap dewa-dewa zaman dahulu, namun beberapa arkeolog tidak setuju akan pendapat itu.
Inilah 5 Bangunan Pra sejarah yang Masih Jadi Misteri [full foto]
Seperti halnya struktur bangunan pra sejarah lainnya, sampai saat ini misteri dari Men-an-Tol belum terpecahkan.



2. Callanish Stones
Seperti halnya Stonehenge, Callanish Stones adalah batu-batu yang dipajang berdiri. Callanish Stones yang terletak di Outer Hebrides, Skotlandia ini terdiri dari 13 batu raksasa dengan tatanan melingkar.
Inilah 5 Bangunan Pra sejarah yang Masih Jadi Misteri [full foto]
Sampai sekarang, fungsi dan siapa pembuat Callanish Stones masih menjadi perdebatan di kalangan arkeolog dunia.



3. Gobekli Tepe
Gobekli Tepe adalah struktur bangunan aneh yang terletak di timur laut Sanliurfa, Turki. Menurut para arkeolog, struktur tersebut dibuat sekitar 11 ribu tahun lalu. Bahkan ada anggapan bahwa bangunan ini lebih tua dari piramida Giza, Mesir.
Inilah 5 Bangunan Pra sejarah yang Masih Jadi Misteri [full foto]
Sampai sekarang pun, Gobekli Tepe masih menyimpan misteri karena para arkeolog masih memperdebatkan fungsi dari struktur tersebut. Ada yang menyebutnya sebagai tempat penimbunan hasil buruan ada pula yang mengatakan sebagai tempat peribadatan.


4. Stonehenge
Sampai saat ini pun, masih terjadi perdebatan terkait berapa umur dari Stonehenge yang terletak di Larkhill, Wiltshire, Inggris ini. Perkiraan awal, batu-batu tersebut dibuat dan ditata sekitar 2500 tahun SM, namun dari dekade ke dekade, terus ada revisi dari para ilmuwan dan arkeolog.
Inilah 5 Bangunan Pra sejarah yang Masih Jadi Misteri [full foto]
Tidak hanya umur pembuatannya saja, siapa pembuat, tujuan apa dibuatnya dan ditujukan kepada siapa juga masih menjadi misteri sampai sekarang.
Tidak sedikit ilmuwan atau orang awam yang meyakini bahwa Stonehenge dibuat oleh alien karena tentunya tidak mungkin di zaman tersebut, orang-orang mampu memindahkan batu dengan bobot puluhan ton dan menatanya secara simetris.



5. Stone Spheres
Pada thaun 1940-an, sebuah perusahaan asal Amerika Serikat, United Fruit Company, menemukan banyak sekali bola-bola besar yang terbuat dari batu di Kosta Rika.
Antara satu dengan lainnya, ukuran bola-bola tersebut tidak ada yang sama. Uniknya, bentuk dan desain dari bola-bola tersebut sangat presisi atau benar-benar bulat dan tidak ada cacat sama sekali.
Inilah 5 Bangunan Pra sejarah yang Masih Jadi Misteri [full foto]
Bola-bola yang diperkirakan dibuat sekitar 600 M tersebut sampai sekarang masih ada dan tetap menjadi misteri, siapa pembuatnya, untuk apa dan ditujukan ke
siapa/apa.